Behind every beautiful woman, there is a wonderfully intricate beauty regime.
Hotline: +6281326017009
Choose Languange
Posted: 05 Jun 2024
Buah-buahan memang memiliki beragam manfaat bagi kesehatan tubuh, termasuk untuk kulit. Salah satu campuran buah yang sangat berkhasiat untuk kulit adalah 5 jenis mixed berry, yang terdiri dari lima jenis buah berry yang kaya akan antioksidan. Biasanya buah berry ini masuk ke dalam kandungan lotion, dan kali ini Azarine Kids launching Body Wash dengan kandungan 5 Mixed Berry, yaitu Sweet Blossom, Mighty Moist, dan Huggy Hypocare. Yuk kita jelajahi lebih dalam mengenai manfaat antioksidan dari campuran lima jenis berry ini dan bagaimana mereka membantu menjaga kulit anak tetap segar dan sehat.
1. Blueberry Blueberry mengandung flavonoid yang tinggi, salah satunya adalah antosianin. Antioksidan ini membantu melawan radikal bebas yang dapat menyebabkan kerusakan kulit akibat paparan sinar UV dan polusi. Ada vitamin C pada buah ini yang membantu merangsang produksi kolagen, sehingga kulit anak tetap elastis dan kenyal.
2. Raspberry Raspberry kaya akan vitamin C dan E, kedua vitamin ini sama-sama punya sifat antioksidan yang kuat. Mereka membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan membantu mengurangi peradangan, sehingga kulit terlihat lebih sehat.
3. Strawberry Siapa sih yang nggak tahu buah satu ini? Strawberry mengandung asam salisilat alami yang membantu membersihkan pori-pori kulit secara mendalam, mencegah timbulnya jerawat kulit, dan komedo yang dapat menyumbat pori-pori.
4. Blackberry Blackberry mengandung antioksidan lain seperti likopen dan lutein. Antioksidan ini membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV dan meredakan peradangan. Kandungan serat dalam blackberry juga membantu membersihkan toksin dari dalam tubuh, yang juga berkontribusi pada kulit yang sehat.
5. Cranberry Cranberry mengandung senyawa yang disebut proanthocyanidins, yang membantu mencegah pertumbuhan bakteri penyebab jerawat kulit. Antioksidan dalam cranberry juga membantu menjaga kelembapan kulit dan melindungi dari kerusakan radikal bebas.
Kaya akan antioksidan, vitamin, dan senyawa aktif lainnya, lima jenis berry ini membantu melindungi kulit dari kerusakan, mengurangi peradangan, dan menjaga kulit tetap segar dan sehat. Dengan memahami manfaat dari setiap buah dalam campuran ini, kita dapat lebih memahami betapa pentingnya asupan nutrisi yang baik untuk kesehatan kulit anak. Kerennya, kandungan sehebat ini ada di tiga varian body wash Azarine Kids, Momine! Yuk jadi bagian dari cerita perawatan kulit anak yang sehat dan praktis bersama Azarine Kids.
ARTICLES