Azarine’s Makeup Cafe Luncurkan Menu Perdana: Tinted Lippie Cake Edition

Azarine’s Makeup Cafe Luncurkan Menu Perdana: Tinted Lippie Cake Edition

Posted: 01 Apr 2023


Azarine’s Makeup Cafe Luncurkan Menu Perdana:  Tinted Lippie Cake Edition

Tinted lippie Cake

(1/4/2023) - Azarine Cosmetic selalu memberikan terobosan baru dengan segala ide-ide kreatifnya. Tak hanya sekedar mengumumkan peresmian brand ambassador terbarunya, yaitu idol group Red Velvet yang berasal dari Korea Selatan, namun Azarine juga resmi mengumumkan bahwa akan segera me-launching produk kecantikan selain skincare. Azarine resmi membuka Azarine’s Makeup Cafe, tapi bukan cafe yang sesungguhnya, ya! Azarine’s Makeup Cafe merupakan sebuah tema untuk rangkaian terbaru produk Azarine yaitu aneka produk makeup.

“Memang team Azarine selalu meluncurkan ide-ide kreatif yang memberikan warna baru di dunia brand kecantikan lokal. Salah satunya, kita meluncurkan aneka produk lip tint dengan warna dan aroma yang manis mengacu ke beberapa kue. Biar zestie (Azarine’s Bestie) yang pakai juga nyaman karena selama ini cenderung ke tanpa aroma atau lebih ke bau kosmetik ya. Jadi Azarine memunculkan sesuatu yang unik gitu,” ujar Cella Vanessa selaku Marketing Director dari Azarine Cosmetic.

Azarine X redvelvet

Rangkaian produk pertama, yaitu Tinted Lippie Cake Edition yang merupakan aneka produk lip tint dari Azarine yang memiliki warna dan aroma manis kue yang tentunya sangat menarik. Terdapat 6 macam variant untuk Tinted Lippie Cake Edition, yaitu; Cream Puff (warna nude), Choco Biscuit (warna cokelat), Pumpkin Cake (warna oranye), Raspberry Muffin (warna merah), Strawberry Pie (warna pink), dan Cherry Cupcake (warna wine).

Azarine Tinted Lippie Cake Edition memiliki beberapa keunggulan di antaranya; memiliki warna yang sangat pigmented sehingga mampu untuk meng-cover bibir yang berwarna dasar gelap, memiliki pilihan warna untuk variasi ombre (bisa menggunakan variant Cream Puff dengan warna nude, warna stain yang bisa tahan lama dan tidak mudah pudar, pemakaian produk dapat untuk full lips/ ombre lips yang tidak akan membuat bibir menjadi kering, serta produk yang telah digunakan tidak akan transfer (menempel) ke gelas/ tissue saat sudah ngeset.

Azarine X Red Velvet

Azarine Tinted Lippie Cake Edition memiliki beberapa keunggulan di antaranya; memiliki warna yang sangat pigmented sehingga mampu untuk meng-cover bibir yang berwarna dasar gelap, memiliki pilihan warna untuk variasi ombre (bisa menggunakan variant Cream Puff dengan warna nude, warna stain yang bisa tahan lama dan tidak mudah pudar, pemakaian produk dapat untuk full lips/ ombre lips yang tidak akan membuat bibir menjadi kering, serta produk yang telah digunakan tidak akan transfer (menempel) ke gelas/ tissue saat sudah ngeset.

Nah, sekarang kita akan bahas dari segi formula dan kandungan, nih! Azarine Tinted Lippie Cake Edition memiliki formula yang smooth di bibir, tidak lengket, dapat melembapkan dan menghidrasi bibir, serta diperkaya dengan vitamin E dan sunflower oil untuk tetap menjaga kesehatan bibir. Jadi, rangkaian produk lip tint dari Azarine bukan hanya memerhatikan keindahan warna, tekstur, dan formula saja, namun tetap memerhatikan kandungan untuk tetap menjaga kelembapan dan kesehatan bibir. Formula sebagus ini dengan harga yang terjangkau, kamu bisa mendapatkan Lip Tinted Cake Edition dengan harga di bawah 50 ribuan aja. Kalau zestie paling suka pakai warna apa, nih? (cyn)


ARTICLES

Beauty Journals